Garut dan Adipura! Ini Harapan Warga Garut, Ketika Piagam Kebanggaan Terkubur Sampah dan Limbah

- 25 Mei 2024, 08:37 WIB
Kabupaten Garut Mendapatkan Penghargaan  Adipura
Kabupaten Garut Mendapatkan Penghargaan Adipura /

GARUT60DETIK, Garut Kota - Kabupaten Garut yang pernah dikenal sebagai salah satu daerah terbersih di Jawa Barat, kini menghadapi tantangan besar dalam pengelolaan lingkungan. Dulu, Garut meraih penghargaan Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup RI, sebagai pengakuan atas kebersihan dan pengelolaan lingkungannya yang baik. Namun, kini penghargaan tersebut hanya tinggal kenangan. Limbah Sukaregang dan sampah yang belum tertata membuat masyarakat Garut bertanya-tanya, masih layakkah Garut mendapat Adipura kembali?

Seiring berjalannya waktu, Kabupaten Garut menghadapi masalah serius dalam pengelolaan limbah dan sampah. Kawasan Sukaregang, yang terkenal dengan industri pengolahan kulitnya, menjadi sorotan utama. Limbah B3 (Bahan Berbahaya dan Beracun) dari produksi kulit terus mencemari lingkungan, mengancam keselamatan dan kesehatan warga sekitar.

Baca Juga: Jalan Raya Cikamiri-Samarang Garut Dibiarkan Kumuh, Jalan Raya atau Tempat Sampah?

Menurut Usman salah satu warga Kecamatan Garut Kota yang terkena dampak limbah sukaregang mengungkapkan Limbah yang dihasilkan dari industri kulit Sukaregang mengandung zat berbahaya yang dapat mencemari air tanah dan mengganggu kesehatan warga.

"Dampak negatifnya sudah dirasakan oleh masyarakat, namun penanganannya masih jauh dari memadai" Ucapnya.

Sampah yang berserakan di berbagai sudut kota dan desa menunjukkan bahwa sistem pengelolaan sampah di Garut belum efektif. Hal ini semakin memperburuk citra lingkungan Garut di mata masyarakat dan pemerintah pusat.

Baca Juga: IPAL Sukaregang Lumpuh! Dinas Lingkungan Hidup Garut Ungkap Penyebabnya

Penghargaan Adipura yang diterima Kabupaten Garut menjadi kenangan manis yang dirindukan oleh masyarakat. Penghargaan tersebut bukan hanya simbol kebersihan, tetapi juga kebanggaan dan prestasi dalam pengelolaan lingkungan. Garut pernah menjadi contoh bagi kabupaten dan kota lain di Jawa Barat dalam hal kebersihan dan kelestarian lingkungan.

Namun, saat ini, kondisi tersebut telah berubah. Masyarakat Garut merindukan masa kejayaan ketika kebersihan dan keindahan lingkungan menjadi prioritas utama pemerintah daerah. Mereka berharap Garut bisa kembali meraih Adipura, tetapi dengan kondisi saat ini, jalan menuju penghargaan tersebut tampak semakin sulit.

Halaman:

Editor: Deni Gartiwa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah