Tips Untuk Memilih Hewan Kurban dan Kriteria Yang Perlu diketahui Menurut Syariat Islam.

- 12 Juni 2024, 19:33 WIB
Memilih Hewan Kurban
Memilih Hewan Kurban /Asham/

GARUT60DETIK - Menurut ajaran Islam, hewan yang layak untuk dijadikan kurban adalah bahimah al-an’am atau binatang ternak. Ini termasuk unta, lembu, kerbau, kambing, dan variasi jenisnya. Agar kurban sah dan sesuai dengan syariat Islam, Berikut ini adalah beberapa tips memilih hewan kurban untuk Idul Adha yang sesuai dengan Menurut syariat Islam:

  1. Pastikan Hewan Ternak : Hewan yang diperbolehkan untuk kurban meliputi unta, kambing, domba, sapi, dan kerbau. Semua hewan tersebut harus memenuhi ketentuan sebagai hewan ternak yang sehat dan layak dikurbankan.
  2. Perhatikan Umur Hewan : Setiap jenis hewan kurban memiliki syarat usia yang berbeda. Kambing atau domba minimal harus berumur satu tahun, sementara sapi dan kerbau minimal berumur dua tahun. Usia hewan kurban bisa diperiksa melalui catatan kelahiran atau dengan memeriksa gigi hewan.
  3. Pastikan Tidak Cacat : Hewan yang akan disumbangkan harus dalam kondisi sehat dan tidak cacat. Periksa tanda-tanda kesehatan seperti nafsu makan yang baik, bulu bersih dan mengkilap, mata jernih, serta pernapasan dan detak jantung normal. Jangan lupa meminta Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH) sebelum membeli.
  4. Pilih Hewan yang Gemuk : Kondisi fisik hewan juga perlu diperhatikan. Pilih hewan yang terlihat gemuk dan tidak kurus.
  5. Periksa Lokasi Pembelian : Hindari membeli hewan kurban dari lokasi yang dekat dengan tempat pembuangan sampah. Pilih hewan yang diternak di lingkungan bersih dan jauh dari polusi udara untuk memastikan kesehatannya.

Menurut syariat Islam, ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi oleh hewan kurban sebelum disembelih. Berikut adalah beberapa aspek yang perlu diperhatikan:

Baca Juga: Menurut Pandangan Fikih Sahkah Kurban Melalui Hasil Arisan Kurban Dan Apakah Termasuk Sunnah Juga?

  1. Usia Hewan :
    Domba minimal berusia satu tahun lebih atau sudah berganti gigi.
    Kambing kacang (ma’z) minimal harus berusia lebih dari dua tahun.
    Sapi dan kerbau harus mencapai dua tahun lebih.
    Unta harus berusia lima tahun atau lebih.
  2. Kondisi Fisik Hewan :
    Hewan kurban harus sehat, baik, dan tidak cacat.
    Kriteria fisik hewan yang layak dijadikan kurban meliputi:
    Al-Aqran: Hewan yang bertanduk lengkap.
  3. Samin: Hewan yang gemuk atau berdaging banyak.
    Al-Amlah: Hewan yang dominan warna putihnya lebih banyak daripada warna hitamnya.
    Hewan yang tidak layak untuk kurban meliputi:
    Al-‘Auraa: Hewan yang buta salah satu matanya.
    Al-Mardhoh: Hewan yang jelas sakitnya.
    Al-‘Arja: Hewan yang jelas pincangnya.
    Al-Kasir: Hewan yang kurus kering dan kotor.
  4. Kesehatan Hewan :
    Hewan harus bebas dari penyakit yang jelas terlihat, tidak pincang, dan tidak kurus kering.
    Hal ini bukan hanya untuk memenuhi syarat syariat, tetapi juga untuk memastikan bahwa daging yang dihasilkan layak konsumsi dan bermanfaat bagi penerimanya.

Dengan memilih hewan yang memenuhi kriteria dan tips tersebut, umat Islam sudah menunjukkan rasa syukur dan kepedulian terhadap sesama, terutama mereka yang membutuhkan.

Editor: Asep Hamdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah